kelainan alat kelamin
kelainan alat kelamin |
Oleh :
|
|
Dok, bulan desember kemarin saya mlahirkan anak laki-laki tapi ada yang aneh pada alat kelamin anak saya, yaitu lubang kencingnya di bawah samping. Kira-kira bagaimana kelanjutannya? Apakah harus di operasi atau bagaimana? |
|
|
|
dr. Tanti menjawab |
|
|
Dear Bunda,
Kelainan letak lubang kencing pada anak laki-laki disebut dengan Hipospadia, ini merupakan kelainan bawaan. Penatalaksanaan dari keadaan ini adalah dengan operasi, dan dapat dilakukan secara bertahap. Usia dilakukan operasi pada anak tergantung dari hasil pemeriksaan keadaan umum anak tersebut, dan pada umumnya dilakukan bila anak sudah melewati usia 1 tahun. Bunda lebih baik berkonsultasi dengan dokter spesialis anak yang memeriksa anak Bunda ataupun dokter bedah yang akan melakukan operasi tersebut berkaitan dengan keadaan anak Bunda.
|
|
|
|
|
Bagaimana menurut Anda mengenai jawaban ini? Silahkan sampaikan komentar Anda.
Jika Anda tidak melihat kotak komentar silahkan refresh halaman
|