Menstruasi Yang Tak Kunjung Berhenti
Menstruasi Yang Tak Kunjung Berhenti |
Oleh :
|
|
Dear Dokter,,,
saya udah 2 tahun menikah tapi belum jga dikasih momongan. trus saya promil sama dokter, tanggal 17 Bulan maret aku HSG, trus pas tanggal 10 april itu mulai keluar flek, tanggal 14 april nya keluar darah gx banyak sich tapi warnanya hitam kayak kopi. itu berlangsung sekitar 5 hari. setelah itu hanya keluar bercak - bercak sampai tanggal 29 april kemaren. trus tanggal 3 saya campur ma suami tp keluar bercak darah lagi sampai hari ini, udah konsultasi ke dokter kandungan, tp dia bilang gx apa2. tp gx puas sebenarnya. itu kenapa ya dokter,,apakah pengaruh HSG, kira2 membahayakan gx dok?? terima kasih mohon saran nya,,, |
|
|
|
dr. Tanti menjawab |
|
|
Dear Bunda. Gangguan siklus menstruasi maupun adanya nyeri menstruasi (PMS) dapat dipengaruhi oleh banyak hal, beberapa diantaranya adalah adanya stress, penurunan berat badan yang drastis, "over exercise" maupun disebabkan keadaan lain seperti adanya penyakit. Bila tidak ada penyebab organik lainnya, maka stress dapat dicurigai sebagai salah satu pemicu terjadinya gangguan siklus menstruasi. Pada umumnya gangguan siklus menstruasi ini adalah tidak adanya menstruasi (Amenorrhoea) namun bisa juga adanya flek di antara siklus haid. Hal ini dapat berhubungan dengan adanya hormon yang dilepaskan saat keadaan stress dan menekan fungsi-fungsi tubuh lainnya sehingga tidak bekerja seperti biasanya. Selain itu, ada juga keadaan-keadaan yang terjadi tanpa diketahui penyebabnya pastinya. Saya tidak dapat menilai keadaan yang Bunda alami, sebaiknya Anda memeriksakan diri pada dokter untuk pemeriksaan secara langsung.
|
|
|
|
|
Bagaimana menurut Anda mengenai jawaban ini? Silahkan sampaikan komentar Anda.
Jika Anda tidak melihat kotak komentar silahkan refresh halaman
|