SITE STATUS
Jumlah Member :
253.413 member
user online :
3997 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi

Blog -- Seramnya Melahirkan di Usia Dini..



Blog posted by

(0)

Seramnya Melahirkan di Usia Dini..


Blog posted on 11-12-2012
Saat itu saya sedang menolong pasien bersalin di sebuah Puskesmas. seorang wanita muda, malah terlalu muda untuk seorang yang akan melahirkan. Aku melihat status pasien dan memang benar usianya baru 16 tahun.

"Waduhhhh..harus siap-siap ini", kataku dalam hati.

Tiba waktu persalinan, aku dan seorang temanku memimpin ibu untuk mengejan, dan syukurlah bayi lahir dengan selamat. Berikutnya menyusul plasenta lahir lengkap. Ohhh Syukurlah, tapi aku belum berhenti cemas, "ini belum lewat masa kritis.." batinku dalam hati.

belum selesai aku membatin, tiba-tiba... Byoooorrr... Akhhhh,,,pekikku kaget. seketika itu nampak semburan darah segar melewati jalan lahir ibu yang belum selesai dirawat, karena memang baru beberapa detik yang lalu plasenta nya lahir.

"ini dia...", gumamku lirih sambil dengan cepat aku mengusap perut ibu mencoba untuk merangsang kontraksi rahimnya.

"HPP...", teriak temanku. Seketika itu juga ruangan menjadi sibuk. Keluarga diminta untuk menepi, temanku yang lain yang sedang numpang duduk di ruang VK dengan bergegas segera mengambil cairan infus, dan melakukan persiapan pemasangan infus, sementara teman yang lain menyiapkan obat-obatan untuk membantu kontraksi rahim, tentu saja setelah menelpon dokter yang bertanggung jawab di Puskesmas tersebut.

Sementara aku belum juga berhasil merangsang rahim ibu untuk berkontraksi padahal perdarahan masih hebat, dengan cepat aku masukkan tangan kananku ke dalam rahim untuk menekan pembuluh darah ibu dengan harapan menghentikan perdarahan, ini dilakukan karena rahim berkontraksi sangat lemah.

Sementara teman yang lain memasang infus dan menyuntikan obat.

akhirnya setelah beberapa menit perdarahan mulai berhenti dan rahim ibu mulai bisa berkontraksi.



Sungguh, beberapa menit yang mendebarkan. Bagaimana tidak, si ibu sudah mulai lemas dan pucat, tekanan darahnya sempat drop.



Aku berharap tidak ada wanita yang melahirkan dengan usia terlalu muda.

Sungguh otot-otot rahimmu belum sempurna, bukan hanya ancaman perdarahan yang akan dialami, peningkatan tekanan darah yang signifikan bisa juga terjadi sehingga ancaman terjadi kejang semakin tinggi. Kematian karena sebab di atas kemungkinan besar bisa terjadi.



Semoga saja para remaja kita semakin menghargai hidup mereka.







Edit blog
Ditampilkan sebanyak : 2641
Anda tidak diperbolehkan untuk kirim komentar di blog anda.....
's blog :