SITE STATUS
Jumlah Member :
253.413 member
user online :
3822 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi

Blog -- Siapa Bilang Susu untuk Anak 1 Tahun Bisa Bikin Obesitas



Blog posted by

Siapa Bilang Susu untuk Anak 1 Tahun Bisa Bikin Obesitas


Blog posted on 05-01-2016

Susu untuk anak 1 tahun sering dianggap sebagai penyebab balita mengalami obesitas. Hal ini dikarenakan beberapa kasus di mana anak mengalami masalah kegemukan yang disinyalir dikarenakan mengkonsumsi susu balita 1 tahun.





Benarkah hal tersebut?



Terlalu cepat membuat kesimpulan bahwa susu anak 1 tahun merupakan penyebab obesitas. Karena pada dasarnya masalah kesehatan, terutama obesitas itu dipengaruhi banyak faktor.



Bahkan, sebenarnya susu untuk balita 1 tahun itu tidak membuat obesitas. Mengkonsumsi susu balita secara rutin justru membuat tubuh balita ideal.



Persepsi Salah tentang Susu anak 1 Tahun



Ada persepsi salah yang dipercayai oleh masyarakat tentang susu balita 1 tahun. Banyak dari mereka yang menganggap bahwa susu balita lah yang menjadi penyebab kegemukan.



Padahal, susu untuk anak 1 tahun mengandung kalsium yang membuat tubuh si kecil tidak terlalu kurus dan tidak terlalu gemuk. Memang benar kalsium memiliki peran selain itu, yaitu untuk memperkuat tulang, pertumbuhan tulang, dan gigi. Akan tetapi, secara tidak langsung, kalsium juga mengontrol berat bada si kecil.



Ada juga yang beranggapan kandungan yang berupa gula lah yang membuat susu anak 1 tahun menjadi penyebab kegemukan. Jika memang benar, maka ibu bisa memilihkan susu balita terbaik yang mengandung rendah gula. Sekarang ini, banyak sekali merk susu balita 1 tahun terbaik yang diformulasikan untuk kecerdasan otak, pertumbuhan optimal tanpa takut kegemukan.



Jadi, salah besar jika ibu menganggap susu balita lah yang menjadi penyebab si kecil mengalami masalah obesitas.



Cara Terbaik Minum Susu Balita



Dalam hal ini, ibu harus tahu bagaimana cara memberikan susu balita kepada anak ibu. Cara ini sangat penting untuk diketahui agar segala manfaat dari susu anak terbaik.



Pertama-tama, ibu harus memastikan takaran dalam satu botol susu sesuai dengan yang dianjurkan di dalam kemasan. Kelebihan takaran bisa mengakibatkan si kecil hal yang buruk seperti terlalu banyak vitamin dan bahkan bisa juga mengakibatkan obesitas. Mungkin inilah yang membuat banyak orang menganggap susu balita itu bisa mengakibatkan. Ternyata, bukan susunya yang membuat masalah obesitas tapi kesalahan dalam pemberian susu.



Selanjutnya ibu harus menjadwal pemberian susu. Berapa kali sebaiknya ibu memberikan susu? Sebaiknya 3 kali sehari saja, yaitu di pagi, siang dan malam hari. Jika si kecil merasa haus tidak pada waktunya mengkonsumsi susu, maka bisa memberikan jenis minuman yang lain seperti jus buah atau air putih.



Harus dipahami bahwa susu untuk anak 1 tahun bukan sumber nutrisi utama. Makananlah yang menjadi sumber nutrisi utama jika akan sudah menginjak usia 1 tahun. Sementara itu, susu hanya suplemen saja.



Dan yang paling penting lagi adalah cara penyajiannya harus benar. Jangan menaruh susu dulu di dalam botol baru menuangkan air panas. Cara ini justru akan menghancurkan kandungan seperti protein yang ada di dalam susu. Lakukan berkebalikan, yaitu menuangkan air panas yang dicampur dengan air dingin terlebih dahulu baru kemudian mencampurkan susu. Cara ini tidak akan merusak kandungan dalam susu.



Itulah informasi yang layak untuk ibu ketahui. Yang jelas, salah besar jika obesitas merupakan akibat dari mengkonsumsi susu anak 1 tahun. Jika ibu memberikan susu balita sesuai dengan aturan, maka berat badan balita ibu akan ideal dan si kecil akan mendapatkan semua manfaat dari susu untuk anak 1 tahun.





Ditampilkan sebanyak : 1016

Tolong beritahu kami apa pendapat Anda tentang blog ini


Jika Anda tidak melihat kotak komentar silahkan refresh halaman