beritaNormalkah Menstruasi Anda?(Posted:2014-05-28 13:22:03) Menstruasi merupakan perubahan yang terjadi pada wanita yang menandakan bahwa mereka telah masuk ke masa pubertas. Biasanya mulai terjadi pada wanita usia 14 tahun. Setiap wanita memiliki siklus yang berbeda-beda, ada yang siklusnya panjang, pendek, nyeri saat menstruasi, keluar darah yang banyak atau sedikit. Hal demikian yang terkadang menjadi pertanyaan bagi para wanita, apakah normal atau tidak? mungkin Anda salah satunya. Oleh karena itu berikut merupakan ciri-ciri menstruasi yang normal. Wanita yang akan mengalami menstruasi biasanya memiliki gejala PMS atau Pre Menstrual Syndrome, hal tersebut dapat dikatakan normal, karena pengaruh dari hormon. Biasanya gejala yang dialami setiap individu berbeda-beda, antara lain adalah perubahan emosi, nafsu makan meningkat, nyeri payudara, berjerawat. Siklus menstruasi adalah hari pertama menstruasi interval perhitungan dari dua siklus menstruasi, biasanya 28 hari, terkadang lebih awal atau lambat. Apabila terlambatnya siklus menstruasi tersebut tidak lebih dari 7 hari masih dianggap normal, maka, siklus haid yang normal tidak boleh kurang dari 21 hari atau lebih dari 35 hari. Nyeri saat menstruasi sering terjadi, normalnya hanya terjadi 1-2 hari pada saat menstruasi atau akan menstruasi. Apabila nyeri menstruasi terjadi sampai 7 hari atau lebih, segera periksakan ke dokter. Pada masa menstruasi terkadang keluar darah berupa gumpalan tetapi tidak terlalu banyak, hal tersebut dapat dikatakan normal, namun apabila volume lebih dari biasanya dianggap tidak normal. Jumlah darah yang keluar setiap siklusnya antara 20-60cc. Pembalut memiliki daya tampung yang berbeda-beda mulai 6cc ukuran kecil dan 15-20cc yang berukuran besar, sehingga jika siklus menstruasi menghabiskan 3-7pembalut terisi penuh masih dianggap normal. Darah yang keluar saat menstruasi baunya khas, bau normal darah tidak amis dan juga tidak berbau menyengat seperti bau busuk. Masa menstruasi normalnya terjadi selama 3-7 hari, apabila terjadi lebih dari 7 hari dengan volume darah sama, maka segera periksakan ke dokter. berita lainnya :
Tolong beritahu kami apa pendapat Anda tentang artikel ini Jika Anda tidak melihat kotak komentar silahkan refresh halaman Tweet |
|